PKBM Mutiara Ilmu Kecamatan Sindang Jaya di Duga Tidak Menyelenggarakan Kegiatan Belajar mengajar dan di Back Up Oknum Wartawan 

PKBM Mutiara Ilmu Kecamatan Sindang Jaya di Duga Tidak Menyelenggarakan Kegiatan Belajar mengajar dan di Back Up Oknum Wartawan 

Smallest Font
Largest Font

Tangerang-- Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di kabupaten Tangerang banyak yang tidak menyelenggarakan Kegiatan belajar mengajar dan mereka menggunakan Jasa Wartawan untuk membackingi PKBM tersebut,salah satunya PKBM Mutiara ilmu, yang berlokasi di Kecamatan Sindang Jaya.

Pasalnya, PKBM mutiara ilmu diduga melakukan kegiatan fiktif yang dilakukan ketua lembaga dan ketua yayasan yang merupakan pasangan suami istri.

Pemerintah saat ini telah menyalurkan dana BOP yang sangat besar ke Dunia Pendidikan PKBM Nonformal. “Baik itu dari APBN maupun APBD ditambah dengan Dana Desa, hal tersebut agar dapat lebih mensejahtrakan siswa-siswi guna menuju pendidikan yang lebih tinggi.

Akan tetapi sayangnya penyaluran dana tersebut diduga hanya di jadikan ajang (KKN) demi meraup keuntungan besar bagi segelintir oknum tertentu.

Untuk itu dalam mengungkapkan di duga banyaknya indikasi lembaga PKBM yang berada di kabupaten Tangerang duga banyak sekali PKBM yang tidak aktif namun masih mendapatkan bantuan dana BOP,

Wahyu Penilik PKBM Kecamatan Sindang jaya saat dikonfirmasi melalui pesan singkat nya terkait PKBM Mutiara ilmu mengatakan,
"Ya pa ,sudah saya telephon waktu itu ,penilik sinjay kebetulan ada 2,saya dengan rekan kerja saya .di hari sabtu jam 09 di cek lokasi ,ternyata tidak ada kegiatan,infonya di alihkan ke jam 13.info dari direktur PKBM mutiara ilmu.
Siap ,saya konfirmasikan lagi sama PKBM nya,saya sudah memaksimalkan tugas sy sebagai penilik.tutup Wahyu dipesan singkatnya.

Berdasarkan pantauan Media Portalbanten.net beserta rekan awak media lainya saat melakukan investigasi, dilokasi PKBM Mutiara ilmu Kecamatan Sindang jaya,tidak ditemukan adanya kelompok kegiatan belajar (Kejar) paket A,B, maupun C. Meskipun menurut data anggaran untuk menyelenggarakan kegiatan sudah di kucurkan oleh pemerintah.(Tim)

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, Redaksi Portalbanten.net tidak terkait dengan pembuatan konten ini.