PMI Kecamatan Rajeg Ikut Berpartisipasi Dan Berikan Ucapan HUT PMI Kabupaten Tangerang ke 65

PMI Kecamatan Rajeg Ikut Berpartisipasi Dan Berikan Ucapan HUT PMI Kabupaten Tangerang ke 65

Smallest Font
Largest Font

TANGERANG - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tangerang peringati hari  jadi yang  ke - 65, yang di selenggarakan di Kecamatan Soler 15/02/2023, dalam kegiatan ini tidak hanya santunan anak yatim, tapi sekaligus penanaman batu pertama untuk asrama yang nantinya akan di gunakan Pendidikan Relawan PMI se Kabupaten Tangerang.

Dalam Acara HUT PMI selain dihadiri oleh Ketua PMI Kabupaten Tangerang,juga dihadiri oleh Ketua dan pengurus PMI Kecamatan se Kabupaten Tangerang serta Para Undangan,

Rustam Ketua PMI Kecamatan Rajeg,saat di jumpai awak media menjelaskan,

PMI Kecamatan Rajeg Mengucapkan selamat HUT PMI Kabupaten Tangerang Ke 65, semoga PMI Kabupaten Tangerang semakin tumbuh dan berkembang.

Kami pun mengucapkan banyak terima kasih kepada  Forkopimcam Rajeg yang telah mensuport PMI serta seluruh masyarakat Rajeg yang telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah.

Reward atau penghargaan yang telah di berikan oleh PMI Kabupaten Tangerang sebagaj bentuk motivasi kami, agar ke depan bertambah baik lagi dan juga kepedulian masyarakat semakin meningkat untuk mendonorkan darahnya.ujar Rustam.

Ditempat yang sama Ketua PMI Kabupaten Tangerang Soma menuturkan,

PMI merupakan organisasi Kemanusiaan yang melaksanakan berbagai tugas membantu masyarakat menanggulangi bencana, penyediaan darah yang cukup, dan kegiatan  kemanusiaan lainnya,ucap Soma Ketua PMI Kabupaten,

Lanjut nya,  ulang tahun PMI yang ke 65 tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya, selain upaya PMI untuk  membantu masyarakat  di bidang sosial dan kemanusiaan,hari ini juga dilakukan peletakan Batu pertama untuk gedung pelatihan bagi relawan PMI , sekaligus pembagiaan Reward kepada PMI Kecamatan se Kabupaten Tangerang,(An)

Editors Team
Daisy Floren

Rekomendasi

Postingan dibawah ini milik Platform Advertnative, Redaksi Portalbanten.net tidak terkait dengan pembuatan konten ini.